Galery Gambar

FOTO GEDUNG

Minggu, 06 Mei 2012

Workshop Dokter Kecil

Sebanyak 27 siswa sekolah dasar mengikuti Workshop dokter kecil yang di gelar oleh RS PKU Muhammadiyah Gombong, Rabu 25 Januari 2012.
Peserta memperoleh pendidikan kesehatan seperti pencegahan penyakit menular, pertolongan pertama pada kecelakaan, pemeliharaan gigi dan mulut serta membiasakan berprilaku hidup bersih dan sehat
Para dokter kecil berasal dari beberapa sekolah seperti SDN 2 Gombong, SDN 3 Gombong, SDN 5 Gombong, SDN 1 Kalitengah, SD Muhammadiyah 1 Gombong, MI Kalitengah GOmbong, SDIT AL Hikmah Gombong, MI Semondo GOmbong dan MI Madurejo Kuwarasan. Mereka semua di dampingi oleh guru pembimbing mereka masing-masing.
Hadir sebagai pemateri dokter Dedi Prasetya dari RS PKU Muhammadiyah GOmbong, Dadi Santoso S Kep Ns dari Stikes Muhammadiyah GOmbong dan Kepala Bagian Humas dan Pemasaran Septi Masyitoh A Pd MM.
" Setelah kegiatan ini peserta dokter kecil diharapkan mampu menjadi motivator akan pentingnya menjaga kesehatan diri serta kesehatan di lingkungan rumahnya bagi teman-teman nya di sekolah dan jyga untuk lingkungan tempat tinggalnya ujar Septi Masyitoh.
Marketing Edukatif
Septi yang merupakan trainer Achievement Motivator Training (AMT) bersertifikat Nasional itumenambahkan, Kegiatan ini dilaksanakan sekaligus untuk meningkatkan derajat kesehatan dan prilaku hidup sehat kepada masyarakat melalui pendidikan di sekolah. Program marketing akan di gelar secara berkala.
Adapun Workshop bagi dokter kecil sudah kali ke tiga di selenggarakan. Selain Program pembinaan dokter kecil pihaknya juga telah mengadakan penyuluhan kesehatan bahaya rokok untuk siswa SMP dan SMA di sembilan sekolah.
" Selain itu kami menyelenggarakan edukasi kesehatan reproduktif dan motivasi learning yang di lakukan secara berkala", imbuhnya.
Direktur RS PKU Muhammadiyah Gombong dr. H.MS Luigi Kusuma menyampaikan kegiatan itu merupakan salah satu bentuk pengabdian RS PKU Muhammadiyah Gombong kepada masyarakat, dengan memberikan pemahaman kepada anak-anak di harapkan merekan bisa menerapkan prilaku hidup bersih dan sehat sejak usia dini, ujarnya.









Tidak ada komentar:

Posting Komentar